Situs Resmi Koperasi UMN Al-Washliyah

PKM MENGGALI POTENSI DIRI DALAM PERENCANAAN STRATEGI DASAR ONLINE MARKETING

PKM MENGGALI POTENSI DIRI DALAM PERENCANAAN STRATEGI DASAR ONLINE MARKETING GUNA MEMAKSIMALKAN FUNGSI MOBILE PHONE UNTUK MEMBANGUN JIWA ENTERPRENEUR DIKALANGAN MAHASISWA UNIVERSITAS HARAPAN MEDAN

Pengabdian Masyarakat merupakan salah satu pilar Tri Dharma Perguruan Tinggi, disamping dharma pendidikan dan pengajaran serta dharma penelitian. Pengabdian masyarakat merupakan bagian integral tri dharma perguruan tinggi yang dalam pelaksanaannya tidak terlepas dari dua dharma yang lain serta melibatkan segenap sivitas akademik: dosen, mahasiswa, tenaga kependidikan serta alumni.

Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) adalah unsur akademik dibawah Rektor yang mempunyai tugas merencanakan, melaksanakan, mengkoordinasikan, memantau, dan menilai pelaksanaan kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat (PkM) serta ikut mengusahakan, mengendalikan administrasi sumber daya yang diperlukan.

LPPM Universitas Muslim Nusantara (UMN) Al-Washliyah melakukan pengabdian berupa sosialisasi kepada mahasiswa Universitas Harapan Medan pada hari Sabtu, 21 Oktober 2023. Ada pun peserta yang terlibat didalamnya adalah: 1). Suhaila Husna Samosir, SE., MM selaku Ketua, 2). Ova Novi Irama, SE., M.Ak selaku Anggota 1, 3). Dita Deviana Fadhilah, S.TP., MP selaku Anggota 2, 4). Dinda Putri Nabila selaku anggota 3 dari kalangan mahasiswa dan, 5). Shalsa Febriani selaku anggota 4 juga dari kalangan mahasiswa.

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini mengusung tema “PKM Menggali Potensi Diri Dalam Perencanaan Strategi Dasar Online Marketing Guna Memaksimalkan Fungsi Mobile Phone Untuk Membangun Jiwa  Enterpreneur Dikalangan Mahasiswa Universitas Harapan  Medan”. Salah satu mitra dari kalangan mahasiswa mengatakan masih minimnya tentang ilmu manajemen pemasaran terlebih tentang marketing dengan memanfaatkan mobile phone sebagai media jualan. Seperti mempromosikan barang di Face Book, Instragram, Tiktok dan media lainnya. Sebahagian mahasiswa, mobile phone itu hanya digunakan sebagai alat komunikasi dengan kerabat dan saudara.

Bahkan beberapa di antara mahasiswa tersebut mobile phone itu hanya digunakan sebagai alat untuk mencari kesenangan, meluangkan waktu jenuh dengan bermain game. Sehingga beberapa dari dosen dan mahasiswa UMN-AW bersosialisasi ke Universitas Harapan yang target sasaran nya adalah mahasiswa guna menerangkan pentingya mobile phone untuk perencanaan strategi dasar dalam marketing online.  Bapak Zuindra, SE., MS selaku Dekan disalah satu Fakultas Universitas Harapan Medan menuturkan sangat berterimakasih kepada UMN-AW karena sudah mengadakan kegiatan ini.

Dengan adanya kegiatan ini akan berdampak positif demi kemajuan pola fikir mahasiswa dalam menggunakan mobile phone kedepannya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *